Infotoday.id – Ketua Umum Persatuan Purnawirawan TNI-Angkatan Darat (PPAD), Letjen TNI (Purn) Doni Monardo resmi melantik dan mengukuhkan kepengurusan PPAD Provinsi Kepri masa bakti 2022-2027 di Aula Makorem 033/WP, Kamis (25/5).
Turut hadir pada pelantikan dan pengukuhan PPAD Provinsi Kepri tersebut Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, Danrem 033/WP diwakili Kasiter Kasrem 033/WP, Letkol Czi Adang Purnama, Kapolda Kepri, Irjen Pol Tabana Bangun diwakili Dansat Brimob, Kombes Pol Faishal Aris.
Pada kesempatan tersebut Doni Monardo mengatakan setelah dilantiknya PPAD Provinsi Kepri diharapkan bisa bersinergi bersama pemerintah daerah.
“Peran serta PPAD Kepri dibutuhkan untuk membantu pembangunan daerah khususnya di Kepri,” katanya.
Sementara itu Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengapresiasi atas pelantikan dan pengukuhan PPAD Provinsi Kepri tersebut.
Kedepan, kata Ansar Pemerintah Provinsi Kepri siap bersinergi bersama PPAD Provinsi Kepri dalam mensukseskan pembangunan di provinsi Kepri.
(yat)