Meulaboh

BPJamsostek Meulaboh Sosialisasi Manfaat Program Untuk Non ASN Kabupaten Simeulue

×

BPJamsostek Meulaboh Sosialisasi Manfaat Program Untuk Non ASN Kabupaten Simeulue

Sebarkan artikel ini

Infotoday.id. Simeulue – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kantor Cabang Meulaboh terus melakukan sosialisasi manfaat program, kali ini kegiatan dilakukan kepada non ASN Kabupaten Simeulue di Kantor Bupati Kabupaten Simeulue, Senin (12/06).

Kegiatan tersebut dilakukan untuk memperluas kepesertaan khususnya para pekerja Non ASN.

Kepala Kantor Bpjamsostek Meulaboh Achmad Ramli mengatakan para pekerja Non ASN juga memiliki resiko kerja yang tinggi, dimana para Non ASN melayani masyarakat sampai kelapangan.

“Contohnya sektor Non ASN yang melayani masyarakat sampai ke pelosok desa tentu memiliki resiko kecelakaan kerja yang berbeda-beda,” terangnya.

Ramli menjelaskan pada kegiatan sosialisasi ini sebanyak 2486 Non ASN terdaftar dalam program jaminan sosial ketenagakerjaan mulai dari bulan Desember 2022.

“Perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi Non ASN sangat penting, dengan dua jaminan program yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian tenaga kerja dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Ramli menambahkan ribuan Non ASN ini terdaftar sebagai peserta didaftarkan oleh Pemerintah Kabupaten Simeulue, tentu ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada para pekerja Non ASN, dimana setiap tenaga kerja wajib memiliki perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kabupaten simeulue atas kepeduliannya terhadap pekerja Non ASN, dimana pemerintah mendaftarkan Non ASN kedalam program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan,”jelasnya.

Ramli berharap jangkauan program BPJS Ketenagakerjaan di daerah Kabupaten Simeulue semakin luas, khususnya bagi para pekerja rentan atau pekerja mandiri lainnya.

“Kami berharap setelah kegiatan ini para pekerja sektor pekerja mandiri dapat menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan agar saat melakukan aktivitas sudah memiliki jaminan sehingga lebih nyaman dan keluarga tenang,”tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *