EkonomiKepriTanjungpinang

Disnakerkop Tanjungpinang Dorong Koperasi Kembangkan Usaha

×

Disnakerkop Tanjungpinang Dorong Koperasi Kembangkan Usaha

Sebarkan artikel ini

Infotoday.id, Tanjungpinang – Kepala Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang, Hamalis meminta pengurus Koperasi Penjahit Bertuah untuk melakukan pengembangan usaha.

Hal ini disampaikan Hamalis dalam rapat anggota tahunan (RAT) ke-9 koperasi konsumen UMKM penjahit bertuah, di Hotel Bintan Plaza Tanjungpinang, Rabu (24/2/2021).

Hamalis mengatakan RAT merupakan forum tertinggi koperasi. Selain sebagai bentuk pertanggungjawaban pengurus kepada anggota, juga forum strategi untuk menentukan maju mundurnya koperasi.

“Selain menjahit, saya harapkan koperasi ini bisa membuka usaha lagi, misalnya bidang usahanya pengadaan alat-alat menjahit atau bahan pakaian. Peluang usaha inilah yang harus dilakukan, supaya koperasi tetap jalan untuk tahun berikutnya,” saran Hamalis.

Dia menyebutkan, kemarin itu, di Tanjungpinang jumlah koperasi mencapai 414. Setelah di teliti, ternyata tinggal 114 yang sehat.

Kemudian, dari 114 koperasi ini kita verifikasi lagi. Dan ternyata 90% nya itu simpan pinjam dan hanya 10% di bidang jasa usaha, salah satunya koperasi penjahit bertuah ini.

“Banyaknya koperasi kemarin, karena bentuk bantuan dari pemerintah pusat itu bisa disalurkan lewat koperasi, makanya menjamur. Tapi setelah mendapat bantuan koperasi itu hilang,” ungkapnya.

Menurutnya, keberadaan koperasi itu tidak perlu banyak yang penting eksis dan sehat. Pada prinsipnya koperasi itu dari kita, oleh kita, dan untuk kita.

“Pegang prinsip ini, supaya koperasi itu terus berkembang dan dapat mensejahterakan anggotanya,” kata dia.

Dalam kesempatan itu, Hamalis pun mengapreasiasi pengurus koperasi penjahit bertuah, meski baru tumbuh awal 2020 awal lalu, koperasi ini sudah mendapatkan sisa hasil usaha yang cukup lumayan.

“Ini berarti termasuk koperasi yang sehat. Pihaknya, akan terus mendorong koperasi yang sehat untuk terus mengembangkan usahanya,” tutupnya. (R/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *