HeadlineTanjungpinang

Puluhan Driver Maxim Datangi Kantor Cabang di Tanjungpinang Minta Kenaikan Tarif

×

Puluhan Driver Maxim Datangi Kantor Cabang di Tanjungpinang Minta Kenaikan Tarif

Sebarkan artikel ini
Kantor Cabang Maxim di Tanjungpinang, Jalan Bakar Batu, Kelurahan Kemboja, Kecamatan Tanjungpinang Barat.

Infotoday.id – Puluhan pengemudi (driver) yang menggunakan jasa aplikasi online Maxim, mendatangi kantor cabang di Jalan Bakar Batu, Kelurahan Kemboja, Kecamatan Tanjungpinang Barat, Rabu (24/5) siang.

Mereka meminta Kepala Cabang Maxim Tanjungpinang menaikkan tarif jasa angkutan karena dinilai tidak wajar jika dibandingkan dengan aplikasi lain.

Di kantor cabang setempat driver memprotes soal rendahnya tarif minimal yang ditetapkan oleh Maxim Tanjungpinang. Karena, di Tanjungpinang sendiri senilai Rp10.200 dan itu tarif awal.

Tarif minimal tersebut itu pun menuai protes karena dinilai rendah.

“Tarif yang ditetapkan Maxim di Tanjungpinang senilai Rp3.500. Sementara di Kota Batam senilai Rp5000 per kilometer atau Rp12.200 untuk tarif terendah,” kata Ketua Driver Maxim Tanjungpinang, Hence S Hasibuan.

Menurut dia, tarif di Tanjungpinang sangat membebankan para driver. Ditambah lagi saat ini harga BBM cukup mahal. Pendapatan Driver Maxim pun tidak seimbang untuk mengisi bahan bakar minyak (BBM).

“Berdasarkan hal tersebut terdapat selisih harga bahan bakar yang cukup signifikan. Tentu sangat berpengaruh dengan pendapatan kita selaku driver,” ujar Hence usai menemui Kepala Cabang Maxim Tanjungpinang.

Foto bersama driver dengan Kepala Cabang Maxim Tanjungpinang, Agam Tambunan usai audiensi di kantor cabang setempat, Rabu (24/5) siang.

Driver merasa aneh dengan perbedaan nilai tarif minimal Tanjungpinang dengan Batam. Padahal dua kota ini sama-sama masuk dalam wilayah Provinsi Kepulauan Riau.

Besar harapan driver agar keinginan dan permintaan dapat terpenuhi oleh Maxim Tanjungpinang.

Kepala Cabang Maxim Tanjungpinang, Agam Tambunan, akan menyampaikan ke Maxim pusat soal permintaan para driver untuk menyamakan tarif minimal dengan Kota Batam.

“Kita akan komunikasikan dengan pimpinan Maxim pusat tentang yang disampaikan driver hari ini,” tuturnya.

Agam menyebut saat ini hanya tarif mobil yang berbeda. Untuk sepeda motor sama dengan Kota Batam dan tidak ada masalah.

Informasi tambahan, Maxim adalah perusahaan teknologi yang menawarkan layanan transportasi online, dan juga kargo, hingga pengiriman makanan dan barang.

Maxim sendiri mulai hadir di Indonesia Maxim Indonesia (PT Teknologi Perdana Indonesia) sejak 2018 dan saat ini mitra pengemudinya sudah banyak tersebar hampir seluruh kota besar di Indonesia.

Cara daftar Maxim bisa dilakukan secara online, mudah dan cepat.

(dar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *