Tanjungpinang, Infotoday.id – Dalam rangka meningkatkan akses masyarakat pada pelayanan kesehatan yang bermutu, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Thabib (RAT) telah menyiapkan persiapan pembentukan pelayanan emergency 119 dan kesiapan sebagai rumah sakit jejaring Kardiovaskuler di Provinsi Kepulauan Riau.
Dalam rangka mewujudkan semua itu, manajemen telah melakukan sejumlah langkah diantaranya kunjungan kerja ke sejumlah rumah sakit guna menjalin kerja sama.
“Baru saja kami berkunjung dan membicarakan kerja sama dengan sejumlah rumah sakit. Ini bertujuan kesiapan kita dalam rencana pelayanan emergency 119 dan rumah sakit jejaring kardiovaskuler di Provinsi Kepulauan Riau,” demikian disampaikan Direktur RSUD Raja Ahmad Thabib, dr. Yusmanedi, Jumat (17/2).
Langkah-langkah tersebut dianggap perlu dilakukan mengingat RSUD Raja Ahmad Thabib merupakan rumah sakit Tipe B Pendidikan.
Upaya pembenahan yang dilakukan tentunya meningkatkan sumber daya manusia (SDM). Sebab, salah satu kelemahan rumah sakit selama ini adalah SDM.
“Saat ini kami telah mengirimkan sejumlah dokter untuk mengikuti pelatihan khusus dalam meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit. Termasuk salah satunya adalah kesiapan pelayanan emergency 119 dan rumah sakit jejaring kardiovaskuler,” jelas Direktur RSUD RAT didampingi dr. Asep Guntur Sapari.
Dalam meningkatkan sumber daya manusia, pihak rumah sakit juga telah mengembangkan program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Kompetensi, termasuk Spesialis Jantung.
Sebagai rumah sakit yang pasiennya 96 persen adalah pasien BPJS, manajemen telah berkoordinasi dengan pihak BPJS pusat. Sehingga, pasien jantung nantinya dapat menggunakan BPJS itu sendiri.
Yusmanedi berharap publik dapat mendukung upaya peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat tersebut.
“Mudah-mudahan teman-teman mensupport rencana pelayanan kesehatan ini,” jelasnya.
Untuk diketahui, berbagai penyakit kardiovaskuler yang paling umum terjadi dan perlu diwaspadai diantaranya Aritmia, Jantung Koroner, Kardiomiopati, dan Deep Vien Trombosis (DVT).
(suaib)