HeadlineLhokseumaweTerkini

PLN Nusantara Power gelar bazar murah dan donor darah

×

PLN Nusantara Power gelar bazar murah dan donor darah

Sebarkan artikel ini
PLN Nusantara Power menggelar bazar pasar murah di Lhokseumawe, Kamis (20/10/2022). Foto: Dedy

 

Infotoday.id.Lhokseumawe – Perusahaan Listrik Negara (PLN) Nusantara Power mengadakan bazar sembako murah dan bakti sosial donor darah dalam rangkaian hari ulang tahun (HUT) ke 27 tahun.

Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor PLN Nusantara Power di Desa Meuriah Paloh, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Kamis (20/10/2022).

General Manager PLN Nusantara Power Sutriyono mengatakan dalam kegiatan bazar murah tersebut pihaknya menyiapkan 2.000 paket sembako dengan harga Rp20 ribu per paket, sisanya disubsidi melalui CSR pada unit perusahaan yang mengelola PLTMG 184 mega watt tersebut.

“Selain bazar murah, kami juga menyediakan 500 paket sembako yang disiapkan untuk warga lingkungan perusahaan, khususnya di Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe,” katanya.

Adapun paket sembako murah tersebut berisikan minyak goreng, telor, gula dan mie instan.

Selain itu, kata Sutriyono, pihaknya juga menggelar bakti sosial donor darah bagi karyawan, tenaga alih daya dan tamu undangan dengan menggandeng PMI Lhokseumawe guna mendukung upaya program ketersediaan stok darah.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan bazar sembako murah ini dapat membantu masyarakat di tengah harga kebutuhan pokok yang makin melambung dan juga aksi sosial donor darah dapat memenuhi kebutuhan darah di daerah ini,” katanya.

Sutriyono juga berharap masyarakat dapat turut merasakan kehadiran PLN Nusantara Power sebagai pengelola pembangkit dan juga sebagai mitra dalam pemberdayaan masyarakat.

(Dedy)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *